5 Fakta Menarik Film Korea The Firefighters, No 5 Tak Disangka! – Enter Dairysia

Berikut beberapa fakta menarik dari film Korea berjudul The Firefighters. Penasaran? Cek pembahasannya di bawah ini.

Fakta film The Firefighters menyuguhkan beberapa keunikan dari film yang sudah tayang ini. Film ini resmi tayang di bioskop Korea sejak 4 Desember 2024. Karya dengan sutradara dan penulis Kwak Kyung-taek, menuai banyak penggemar, sehingga wajib untuk kami sampaikan beberapa faktanya.

Film ini, menampilkan Joo Won, Kwak Do-won, Yoo Jae-myung, Lee Yoo-young, Kim Min-jae, Oh Dae-hwan, Lee Joon-hyuk, dan Jang Young-nam sebagai para pemeran. Cerita dalam film ini terinspirasi dari peristiwa kebakaran yang terjadi di Hongje-dong.

Berikut adalah beberapa fakta menarik film Korea The Firefighters.

5 Fakta Menarik Film Korea The Firefighters

1. Sinopsis Cerita

5 Fakta Menarik Film Korea The Firefighters, No 5 Tak Disangka! – Enter Dairysia
Image: Osine Films

Cheol Ung, adalah seorang petugas baru yang baru saja bertugas ke Unit Penyelamatan di Stasiun Pemadam Kebakaran Seoul. Ini adalah misi pertamanya, dan ia akan bekerja bersama Jin Seop. Jin, adalah seorang pemadam kebakaran berpengalaman yang terkenal karena prestasinya dalam menyelamatkan orang-orang dari kebakaran.

Ketika menghadapi api yang membara dan asap yang tebal, Cheol Ung melihat bahwa Jin Seop bersikeras mencari orang-orang yang tidak mematuhi perintah untuk mundur dari area berbahaya. Sebelum api menghanguskan gedung, Jin Seop berhasil melarikan diri sambil menggendong seorang gadis.

Sayangnya, salah satu rekannya tidak selamat dalam insiden itu. Ketakutan yang Cheol Ung rasakan, perlahan-lahan berubah menjadi kemarahan. Lalu, ia mulai menyalahkan Jin Seop atas kematian temannya. Saat ketegangan antara mereka semakin memuncak, mereka dipanggil untuk menangani kebakaran lain, yang akan mengubah hidup mereka selamanya.

2. Karakter Utama Kehilangan Orang-orang Terdekatnya

Karakter Utama Kehilangan Orang Orang Terdekatnya
Image: Osine Films

Cheol Woong dan timnya, tiba di lokasi kebakaran dengan dua misi penting. Mereka ingin memadamkan api dan menyelamatkan semua orang yang terjebak. Namun, saat mereka menjalankan tugas tersebut, sebuah insiden tak terduga terjadi.

Cheol Woong, merasa sangat bersalah setelah kehilangan Yong Tae (Kim Min Jae). Ia bukan hanya sekadar teman, melainkan sudah Cheol anggap seperti saudara sendiri. Dengan dukungan dari teman-teman yang lain, Cheol Woong berusaha untuk bangkit dan melanjutkan tugasnya.

3. Cerita yang Autentik

Fakta Film The Firefighters
Image: Osine Films

Film Korea ini menampilkan banyak aktor terkenal, seperti Joo Won, Yoo Jae Myung, Lee Yoo Young, dan Lee Jun Hyuk, serta banyak lagi. Sajian ceritanya juga menarik karena diangkat dari kejadian nyata, yaitu kebakaran yang terjadi di kawasan Hongje-dong pada tahun 2001.

Selain itu, The Firefighters akan menampilkan momen-momen menegangkan yang tim dari Stasiun Pemadam Kebakaran Barat alami. Mereka beraksi untuk memadamkan api yang melanda sebuah kompleks perumahan. Di sisi lain, mereka ambil berusaha menyelamatkan orang-orang yang terperangkap di dalam gedung.

4. Pernah Mengalami Penundaan Rilis

Fakta Film The Firefighters
Image: Osine Films

Sebelumnya, aktor Kwak Do Won terlibat dalam kasus mengemudi di bawah pengaruh alkohol (DUI) pada tahun 2022. Sehingga, kasus ini menjadi salah satu faktor yang menyebabkan penundaan perilisan Firefighters, selain dampak dari pandemi COVID-19.

5. Tembus 2 juta Penonton!

Fakta Film The Firefighters
Image: Osine Films

Film Korea yang disutradarai oleh Kwak Taek, baru saja mendapatkan ucapan terima kasih dari para aktornya, karena berhasil menarik lebih dari 2 juta penonton.

Oh Dae Hwan, menyatakan bahwa berkat dukungan dari mereka, tim produksi berhasil menyumbangkan 238 juta won (sekitar Rp2,6 miliar) kepada Rumah Sakit Pemadam Kebakaran Nasional. Ia pun mengungkapkan, “Terima kasih dari hati yang paling dalam.”


The Firefighters tidak hanya berhasil menarik perhatian lewat cerita yang menyentuh hati. Tetapi juga, memberikan dampak yang baik bagi masyarakat. Keberhasilan ini menunjukkan bahwa film-film yang mengangkat kisah inspiratif memiliki kemampuan untuk mendapatkan tempat khusus di hati penonton.

Jadi, apakah kalian tertarik untuk menyaksikan filmnya di bioskop Indonesia?

Baca juga:

Leave a Comment